Pajacombo: Ensiklopedia Tokoh Perempuan dari Luhak Limo Puluah

 


Judul Buku: Pajacombo: Ensiklopedia Tokoh Perempuan dari Luhak Limo Puluah

Penyusun                   : Feni Efendi

Penyunting                 : Nelsi Wahyuni, S.HI, S.Pd, Gr

Penata letak               : Feni Efendi

Desain kover              : Feni Efendi

 

Diterbitkan oleh:

Penerbit Fahmi Karya

Anggota IKAPI No. 047/SBA/2024

Alamat Jl. Gunung Bungsu RT 01/RW 02, Kel. Tiakar, Kecamatan Payakumbuh Timur, Kota Payakumbuh, Sumbar 26231

Email: penerbitfahmikarya@gmail.com

Website: www.penerbitfahmikarya.com

WA 081377856115

 

 

Terbit: Januari 2026

Halaman: x + 177

Ukuran: 15,5 x 23

Front Camria 11, Spasi 1,15

 

SINOPSIS

Buku ini bukan sekadar kumpulan biografi yang berderet secara alfabetis, melainkan sebuah catatan sejarah yang disusun dengan ketelitian hati. Ia hadir sebagai bentuk penghormatan mendalam terhadap perempuan-perempuan terbaik dari ranah Minangkabau, khususnya mereka yang berakar dan bertumbuh di wilayah Payakumbuh serta Kabupaten Lima Puluh Kota.

Kehadiran karya ini dilandasi oleh kesadaran penuh akan pentingnya memperkuat literasi sejarah lokal dalam rangka memperkokoh identitas bangsa. Kita sering kali menyadari bahwa jati diri sebuah masyarakat sangat ditentukan oleh sejauh mana mereka mengenal akar dan asal-usulnya. Melalui penelusuran rekam jejak para tokoh perempuan di Luhak Limo Puluah, kita diajak untuk melihat kembali fondasi sosial dan budaya yang telah dibangun dengan penuh perjuangan oleh para pendahulu kita.

Sering kali, kisah kepahlawanan dan dedikasi luar biasa tokoh-tokoh perempuan luput dari catatan besar sejarah nasional. Nama-nama mereka terkadang hanya tersimpan dalam ingatan kolektif yang kian hari kian memudar ditelan zaman, atau hanya menjadi cerita tutur yang terbatas di lingkup keluarga. Fenomena inilah yang memicu urgensi untuk mendokumentasikan setiap langkah, karya, dan pengabdian mereka ke dalam sebuah literatur yang representatif agar tidak hilang ditelan masa.

 Buku ini berupaya menghadirkan profil yang komprehensif, mencakup berbagai latar belakang profesi dan peran sosial. Dari pendidik yang menyalakan pelita ilmu, penggerak ekonomi yang mandiri, hingga pejuang kemanusiaan yang teguh berdiri di garis depan. Setiap narasi dalam ensiklopedia ini menunjukkan bahwa perempuan dari Payakumbuh dan Lima Puluh Kota telah lama menjadi pilar penting yang memberikan warna serta arah dalam kehidupan sosial masyarakat di ranah Minang.

 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url